Liputan6.com, Jakarta- Manchester United sedang berada di Malaysia sejak 26 Mei 2025. MU akan bertanding melawan ASEAN All-Star pada 28 Mei 2025 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur. Tak cuma pemain aktif, beberapa legenda MU juga hadir di Malaysia.
Ada dua legenda Setan Merah yang ikut mendampingi tim ke Asia Tenggara yakni Wes Brown dan Luis Nani. Nama terakhir menyempatkan diri mengadakan meet and greet di Mall Sunway Pyramid.
Meet and greet ini diadakan oleh salah satu sponsor MU, Snapdragon yang bekerjasama dengan partner retail Thunder Match Technology (TMT). Sekitar 50 fans MU yang beruntung bisa mendapatkan kesempatan foto bareng dan tanda tangan dengan Nani.
"Senang bisa bertemu Nani dari dekat. Bisa foto bareng dan dapat tanda tangan. Seru banget acaranya," ujar Esi, salah satu fans MU yang b...