Liputan6.com, Jakarta - Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana mendapatkan hasil kurang bagus dalam comebacknya. Ganda putra Indonesia itu langsung tersingkir pada babak 32 besar Singapore Open 2025.
Leo/Bagas takluk dari pasangan Thailand Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh di Singapore Indoor Stadium, Selasa (27/5). Pasangan nomor 9 dunia itu kalah 24-22, 19-21, dan 16-21.
Singapore Open merupakan turnamen BWF pertama Leo/Bagas setelah tampil di Badminton Asia Championships 2025, awal April lalu. Pasangan ini absen di Piala Sudirman setelah Leo mengalami cedera ligamen lutut kiri.
"Kami sudah mencoba hari ini, memang hasilnya kalah. Tapi di luar itu saya bersyukur bisa kembali bertanding dan yang membuat saya cukup senang, saya sudah tidak merasakan apa-apa di bekas cedera saya," kata Leo usai p...